PESAN JURNAL KLIK SINI
....................................................................................................................................

Minggu, 02 Juni 2013

DISTRIBUSI KONSENTRASI DAN KECEPATAN GELEMBUNG UDARA PADA KONDISI PEMASUKAN UDARA ALAMIAH (SELF AIR ENTRAINMENT) DI SALURAN CURAM


Abstrak: Tujuan penelitian ini adalah: (1) tersedianya hasil analisis distribusi gelembung udara di wilayah developing pada kondisi pemasukan udara alamiah (self air entrainment) di dasar saluran curam yang memiliki kemiringan 15° dan 20°; dan (2) tersedianya hasil analisis kecepatan gelembung udara di wilayah developing pada kondisi pemasukan udara alamiah (self air entrainment) di dasar saluran curam yang memiliki kemiringan 15° dan 20°. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen yang dilaksanakan di Laboratorium Hidraulika JTSL FT-UGM. Pada penelitian ini digunakan saluran curam yang mempunyai panjang 10 m, lebar 0,2 m dengan kemiringan berubah-ubah mulai 15°, dan 20º, yang menyatu dengan dinding bak air. Penyaluran air ke dalam bak dilakukan dari tangki yang dikendalikan oleh katup. Debit adalah 0,209 m3/dt. Instrumen berupa V-Notch digunakan untuk mengkalibrasi hasil pengukuran debit. Hasil penelitian adalah: (1) persamaan distribusi konsentrasi gelembung udara pada debit Q=20,9 l/s serta kemiringan 15° 6,203 m dan 7,203 m di hilir inlet flum secara empirik adalah 3,134lnC+18,87 dan R2=0,955 serta z=4,121lnC+12,58 dan R2=0,935. Persamaan distribusi konsentrasi gelembung udara pada debit Q=20,9 l/s serta kemirngan 20° 6,203 m dan 7m 203 m di hilir inlet flum secara empirik adalah 3,749lnC+11,63 dan R2=0,878, serta z=5,376lnC+3,005 dan R2=0,909. Bentuk kurva distribusi konsentrasi gelembung udara adalah logaritmik (z fungsi C); (2) berdasarkan kurva perbandingan antara konsentrasi gelembung udara teoritik dengan eksperimen pada kemiringan 15 dan 20 derajat serta di 6,203 m dan 7,203 m di hilir inlet flum, nampak bahwa secara superposisi kurva eksperimen selalu lebih landai dibandingkan dengan kurva teoritik. Kecepatan gelembung udara lebih rendah dibandingkan dengan kecepatan aliran. Makin besar luas gelembung udara dan makin besar sudut pergerakan gelembung udara cenderung makin rendah kecepatannya.

Kata kunci: konsentrasi dan kecepatan gelembung udara, pemasukan udara alamiah, saluran

curam 
Abstract: The purpose of this study was: (1) the availability of the results of analysis of the distribution of air bubbles in the region developing in conditions of natural air intake (self entrainment of water) at the base of a steep channel that has a slope of 15 ° and 20 °, and (2) the availability of the results of analysis of the speed of the air bubbles in the area of ​​developing the natural condition of the air intake (air entrainment self) at the base of a steep channel that has a slope of 15 ° and 20 °. This study used an experimental method is implemented in the Hydraulics Laboratory JTSL FT-UGM. Used in this study has a steep channel length of 10 m, width 0.2 m with a slope changing from 15 °, and 20 º, which is fused with the wall tubs. Channeling water into a tub made of tanks controlled by valves. Discharge is 0.209 m3/sec. A V-Notch instrument used to calibrate the results of discharge measurements. The results are: (1) the equation concentration distribution of air bubbles in the discharge Q = 20.9 l / s and a slope of 15 ° 6.203 m and 7.203 m in the downstream inlet empirically Flum is 3,134 +18.87 LNC and R2 = 0.955 and z LNC +12.58 = 4.121 and R2 = 0.935. Equation concentration distribution of air bubbles in the discharge of Q = 20.9 l / s and 20 ° kemirngan 7m 6.203 m and 203 m downstream of the inlet Flum empirically is 3,749 +11.63 LNC and R2 = 0.878, and z = 5.376 +3.005 Inc. and R2 = 0.909. Form of the distribution curve is logarithmic concentration of air bubbles (z function C), (2) based on the concentration curve comparisons between theoretical air bubbles with experiments on a slope of 15 and 20 degrees and at 6.203 m and 7.203 m in the downstream inlet Flum, it appears that the superposition of curves experiments always flatter than the theoretical curve. Velocity of air bubbles is lower than the flow velocity. The greater the air bubbles and the wide angle greater movement of air bubbles tend to the lower speed.

Keywords: concentration and velocity of air bubbles, air intake naturally, steep channel.
 
Penulis : Yeri Sutopo
Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang (UNNES)
Gedung E4, Kampus Sekaran Gunungpati Semarang 50229, Telp. (024) 8508102  

order artikel


Bagikan konten ini melalui social media ...